Kamis, 16 Februari 2017

Rujak Buah Simple Ala Rumahan

Rujak Buah Simple Ala Rumahan
 
 
Cuaca yang panas dan aktivitas yang melelahkan memang mengundang keringat dan dahaga yang luar biasa. Banyak yang berusaha mencari makanan yang banyak mengandung air misalnya buah, tetapi mengkonsumsi buah saja tanpa campuran apa-apa rasanya kurang lengkap. Apalagi tidak semua orang suka mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung vitamin ini. Bagaimana jika kita mengolah buah menjadi sesuatu yang lebih menarik dan lezat tentunya ? tepat sekali “rujak” mendengarnya saja rasanya ingin buru-buru menghampiri pedagang rujak terdekat bukan ?  Kombinasi dari segarnya buah-buahan dengan bumbu rujak yang asam dan pedas mengundang selera orang-orang untuk mencobanya.

Pohon mangga dirumah lagi berbuah dengan lebatnya? Kenapa tidak dicoba untuk membuat rujak dirumah. Sangat simple , yuk simak tips untuk membuat rujak rumahan yang lezat dan sehat pula :
1.      Untuk bahannya cukup siapkan buah-buahan yang kita punya misalnya mangga, jambu, kedongdong, nanas, bengkuang atau mungkin yang punya pohon jeruk yang lagi tumbuh lebat bisa ditambahkan.
2.      Nah setelah semua buah siap kupas semua buah dan potong sesuai ukuran mulut.
3.      Buat bumbunya ada dua jenis bumbu rujak yang bisa digunakan yaitu campuran garam secukupnya, terasi yang sudah dibakar dan cabai secukupnya, yang kedua ada bumbu dari campuran asam jawa, gula merah, cabai, garam dan terasi bakar secukupnya.
Kedua bumbunya sama-sama lezat guys, tergantung selera kalian masing-masing.
Sangat simple bukan. Dengan membuat rujak dirumah pastinya lebih sehat dan lebih higienis. Selamat mencoba sobat di rumah J.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar